Ta'lim Rutin dan Sosialisasi Pemanfaatan Media Sosial untuk Berkas Administrasi Nikah di Kelurahan Blandongan

  • KUA_BUGULKIDUL
  • Disukai 2
  • Dibaca 40 Kali
Sosialisasi Pemanfaatan Media Sosial untuk Berkas Administrasi Nikah melalui website

Kegiatan sosialisasi gagasan kreatif dan inovatif mengenai pemanfaatan media sosial untuk memperoleh berkas persyaratan administrasi pendaftaran nikah berlangsung pada Jumat (21 November 2025) sore di Kelurahan Blandongan, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan. Meski diguyur hujan deras, para jamaah Majelis Taklim As-Sa’diyah tetap hadir dengan penuh semangat untuk mengikuti rangkaian kegiatan yang diselenggarakan dalam suasana hangat dan penuh antusias.

Acara dimulai dengan tausiyah yang disampaikan oleh pembimbing majelis, Ustadz Sulthon Fathoni. Dalam penjelasannya, beliau mengingatkan jamaah bahwa Allah Maha Mengetahui kondisi setiap hamba-Nya. Ketika seorang muslim terbiasa melakukan amal saleh secara istiqamah, lalu pada suatu waktu tidak dapat melanjutkannya karena sakit, perjalanan, atau halangan lain di luar kendalinya, maka pahala amal tersebut tetap dicatat secara sempurna oleh Allah. Penegasan ini memberikan dorongan spiritual agar jamaah terus menjaga niat dan konsistensi dalam beribadah, sekalipun di tengah keterbatasan.

Teks Hadis:

عَنْ أَبِي مُوسَى، قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم:  

«إِذَا مَرِضَ الْعَبْدُ أَوْ سَافَرَ، كُتِبَ لَهُ مِثْلُ مَا كَانَ يَعْمَلُ مُقِيمًا صَحِيحًا»


Terjemahannya:  

“Apabila seorang hamba sakit atau melakukan safar (perjalanan jauh), maka dicatat baginya pahala sebagaimana kebiasaan dia ketika mukim (tidak bepergian) dan ketika sehat.” (HR. Bukhari)

Memasuki sesi kedua, kegiatan dilanjutkan oleh Mohammad Fatih Syirojul Haq yang memaparkan materi mengenai pemanfaatan media sosial dan website sebagai sarana mendapatkan berkas persyaratan administrasi pendaftaran nikah. Ia menjelaskan bahwa penggunaan platform digital dapat mempermudah masyarakat mengakses informasi layanan, mengunduh dokumen yang diperlukan, serta memahami alur pendaftaran tanpa harus datang langsung ke kantor KUA. Sosialisasi ini sekaligus menjadi upaya mendukung pelayanan publik yang lebih cepat, transparan, dan mudah dijangkau.

Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat semakin melek teknologi dan mampu memanfaatkan media digital secara positif, khususnya dalam pengurusan administrasi pernikahan. Antusiasme jamaah Majelis Taklim As-Sa’diyah di tengah hujan deras menunjukkan tingginya minat untuk terus belajar dan beradaptasi dengan perkembangan layanan berbasis digital. (FAT)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *